ANALISA BIAYA DAN WAKTU DENGAN KOMBINASI METODE PDM DAN PERT PADA PROYEK PEMBANGUNAN SALURAN KANTOR PEMDA – EXIT TOL KEBOMAS GRESIK
Abstract
Drainase merupakan saluran yang digunakan untuk menyalurkan massa air berlebih dari sebuah kawasan seperti perumahan, perkotaan, dan jalan. Dalam melakukan pembangunan sebuah drainase, langkah yang dilakukan selanjutnya adalah membuat perhitungan konstruksi dan membuat Rencana Anggaran Biaya. Dalam skripsi ini akan dikaji bagaimana penerapan dan hasil kombinasi penggunaan Metode PDM (Precedence Diagram Method) dan Metode PERT PERT (Program Evaluation and Review Technique) Pada Proyek Pembangunan Saluran Kantor PEMDA – Exit Tol Kebomas Gresik. Dalam skripsi ini ada beberapa tahap yang harus dilakukan yaitu mengumpulkan data, menganalisa data dan membuat perbandingan waktu dan biaya menggunakan Metode Bar-Chart dengan Metode PDM dan PERT. Dengan asumsi target sama dengan kurun waktu penyelesaian struktur berdasarkan Metode Konvensional Schedule Proyek yaitu 138 hari dan hasil dari perhitungan penjadwalan struktur menggunakan Metode PDM (Precedence Diagram Method) dan Metode PERT (Program Evaluation and Review Technique) yaitu 92 hari, didapatkan probabilitas target dapat tercapai sebesar 96,09% dan 50%.