ANALISIS KINERJA RUAS JALAN AKIBAT PARKIR PADA BADAN JALAN (STUDI KASUS : JALAN INDRAGIRI DEPAN SUPERMARKET PAGAR ALAM SQUARE)
Abstract
Kinerja jalan di Jalan Indragiri Kota Pagar Alam kurang berfungsi maksimal akibat adanya parkir pada bahu jalan. Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis besar kapasitas jalan dan derajat kejenuhan terhadap volume kendaraan. Metode penelitian menggunakan perhitungan mengenai jumlah volume kendaraan yang melalui ruas jalan tersebut, kecepatan tempuh dan derajat kejenuhan, baru setelah itu membandingkan data yang ada dengan Standar MKJI untukmengukur Tingkat Pelayanan Jalan (Level Of Service).Hasil analisis Kapasitas dasar yang diperoleh ditentukan berdasarkan jumlah lajur dan jumlah jalur jalan Indragiri merupakan jalan 2 lajur 2 arah tak terbagi dengan kapastias dasar (C0) = 2900 smp/jam total dua arah.Derajat kejenuhan tinggi terjadi pada saat volume meningkat dilihat pada hari kerja yaitu hari Senin dan hari kamis, sedangkan hari libur yaitu hari Minggu terjadi penurunan angka derajat kejenuhan, serta kapasitas ruas jalan berkurang dikarenakan adanya badan jalan yang difungsikan sebagai area parkir.