ANALISA DISTRIBUSI CURAH HUJAN PADA DAS SEKANAK KOTA PALEMBANG
Abstract
Sungai sebagai sumber air merupakan salah satu sumber daya alam yang mempunyai banyak fungsi bagi kehidupan manusia. Di Kota Palembang banyak terdapat sungai, salah satunya adalah Sungai Sekanak yang merupakan anak Sungai Musi yang terletak di dalam Kota Palembang. Sungai Sekanak ini juga merupakan bagian dari sistem drainase yang terdiri dari 19 sistem yang ada di wilayah Kota Palembang berdasarkan identifikasi (laporan akhir; skenario pengembangan kota,2000)
Sungai sekanak merupakan salah satu saluran yang mempunyai peranan penting di kota Palembang. Sungai yang bermuara ke Sungai Musi ini merupakan drainase alamiah yang berubah menjadi drainase buatan. Sungai Sekanak sebagai sungai utama di DAS Sekanak merupakan sungai perkuatan tebing atau turap berupa pasangan batu kali. Inlet ke Sungai Sekanak banyak pula yang sama atau bahkan lebih rendah dari muka air sungai. Kondisi ini akan sangat berpengaruh pada saat hujan atau pun saat pasang. Ditambah lagi debit air Sungai Musi masuk ke sungai Sekanak. Hal ini akan menyebabkan air dari daerah sekitar sungai akan sulit mengalir ke dalam sungai dan akan menimbulkan genangan. Faktor lain yang cukup berpengaruh yaitu tingkat penyerapan air oleh tanah dan rawa-rawa di wilayah DAS Sekanak yang cukup rendah.