ANALISA MOTOR INDUKSI TIGA PHASA PADA PENGGERAK BELT CONVEYOUR 22 BANKO BARAT PT. BUKIT ASAM, TBK
Abstract
- Bukit Asam. Tbk bergerak di bidang eksploirasi batubara, dalam penyaluran batubara tersebut, perusahaan ini menggunakan Belt Conveyour di setiap unit penyaluran nya. Belt Conveyour tersebut digerakkan dengan menggunakan motor-motor induksi tiga phasa. dimana motor yang digunakan memakai penggerak mulanya adalah motor induksi. Adapun motor induksi tiga phasa yang dipakai untuk menggerakkan Belt Conveyour 22 di area Banko Barat PT. Bukit Asam, Tbk adalah motor induksi tiga phasa 110 kW. Pada operasi motor induksi, ada kalanya motor tersebut mengalami gangguan yang disebabkan oleh panas lebih, arus lebih, dan beban lebih. Sehingga jika dibiarkan dapat mengakibat kan kerusakan yang fatal pada motor tersebut. Untuk mempelajari sistem proteksi dan menentukan setelan rele yang baik untuk motor induksi tiga fasa 110 kW di PT. Bukit Asam, Tbk yang digunakan sebagai penggerak Belt Conveyour 22 di area penambangan Banko Barat. Metode penelitian yang dilakukan melalui metode literature,dengan cara mengumpulkan sumber-sumber berupa referensi pada buku-buku yang berkaitan dengan masalah yang diangkat dalam penelitian ini, metode wawancara, mengumpulkan data yang dilakukan dengan tanya jawab langsung, dengan cara mengajukan pertanyaan secara lisan mengenai objek yang akan dibahas, terakhir dengan metode observasi, pengumpulan data yang dilakukan dengan melakukan kunjungan pada perusahaan, yaitu Banko Barat PT. Bukit Asam, Tbk sehingga dapat mengetahui situasi dan kondisi yang sebenarnya. Setelah dilakukan analisa dan perhitungan terhadap hasil penelitian tersebut, maka diperoleh hasil nya, yaitu Besarnya arus gangguan pada motor penggerak Belt Conveyour 22 di Banko Barat PT. Bukit Asam, Tbk adalah sebesar 457,895 Ampere. Setting rele yang dilakukan pada motor penggerak Belt Conveyor 22 di Banko Barat PT. Bukit Asam, Tbk adalah untuk sekring sebesar 413,138 Ampere, Saklar Penghubung sebesar 215,959 Ampere, Kontak Magnet sebesar 244,127 Ampere. Sedangkan Rele Arus Lebih nya adalah sebesar 234,738 Ampere.
An author who publishes in the Jurnal Teknik Elektro (JTE) agrees to the following terms:
Author retains the copyright and grants the journal the right of first publication of the work simultaneously licensed under the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
Submission of a manuscript implies that the submitted work has not been published before (except as part of a thesis, report, or abstract); that it is not under consideration for publication elsewhere; that its publication has been approved by all co-authors. If and when the manuscript is accepted for publication, the author(s) still hold the copyright and retain publishing rights without restrictions. For the new invention, authors are suggested to manage its patent before publication. The license type is CC-BY-SA 4.0.
Jurnal Teknik Elektro (JTE)is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.