KUALITAS PENYALURAN DAYA SISTEM DISTRIBUSI DARI GARDU INDUK SIMPANG BELIMBING KE PENYULANG MOTOR
Abstract
Drop tegangan merupakan selisih tegangan pada sisi kirim dengan tegangan pada sisi terima. Masyarakat yang berada dilokasi yang cukup jauh dari gardu distribusi cenderung menerima tegangan yang nilainya lebih kecil dibandingkan dengan masyarakat yang berada dilokasi yang dekat dengan gardu distribusi. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah kualitas penyaluran daya dari GI Simpang Belimbing yang melalui Penyulang Motor ke beban masih memadai atau tidak. Dengan terlebih dahulu mengetahui besar rugi-rugi tegangan dan rugi-rugi daya pada saluran penyulang motor, besar persentase jatuh tegangan dan persentase daya pada penyulang motor, dan kualitas penyaluran daya pada penyulang motor. Untuk mendapatkan hasil yang sesuai dengan yang diharapkan maka metode penelitian yang dilakukan adalah sebagai berikut : wawancara, observasi, dan dokumen. Hasil penelitian ini adalah Arus beban pada saluran penyulang motor sebesar 359,375 Ampere. Rugi-rugi tegangan pada tiap saluran penyulang motor adalah dari GI Simpang Belimbing ke GH Tebat Agung 0,014087 kV, dari GH Tebat Agung ke GH Kasih Dewa sebesar 0,006278 kV, dan dari GH Kasih Dewa ke PLTMG sebesar 0.029553 kV. Sedangkan untuk Rugi-rugi daya adalah dari GI Simpang Belimbing ke GH Tebat Agung 4939,042 watt, dari GH Tebat Agung ke GH Kasih Dewa sebesar 2201,095 watt, dan dari GH Kasih Dewa ke PLTMG sebesar 10361,250 watt. Untuk persentase rugi-rugi jatuh tegangan adalah dari GI Simpang Belimbing ke GH Tebat Agung 99,93 %, dari GH Tebat Agung ke GH Kasih Dewa sebesar 99,97 %, dan dari GH Kasih Dewa ke PLTMG sebesar 99,85 %. Persentase rugi-rugi daya pada penyulang motor adalah 63,5 %. Kemampuan penyaluran daya pada Penyulang Motor masih baik atau masih memadai yaitu sebesar 63,5 %, yaitu sebesar 38,123 MVA.
References
Abdul Kadir., “Transmisi Tenaga Listrik”., Penerbit Universitas Indonesia, Jakarta 1998
Mulyono Nono., “Diktat Sistem Distribusi Tenaga Listrik”,. ITS, Surabaya. 1990
Pabla, AS., “Sistem Distribusi Daya Listrik”,. Penerbit Erlangga, Jakarta. 1991 William [5]. D. Stevensen Jr., “Analisa Sistem Tenaga Listrik”,. Penerbit Erlangga, Jakarta. 1983
Zufriadi, ST, “Evaluasi Sistem Distribusi Tenaga Listrik di PT.Pupuk Sriwidjaya Pabrik I.B Palembang”, Skripsi Teknik Elektro, Universitas Palembang, 2010.
Zuhal., “Dasar Tenaga Listrik”,. Penerbit ITB, Bandung. 1986
An author who publishes in the Jurnal Teknik Elektro (JTE) agrees to the following terms:
Author retains the copyright and grants the journal the right of first publication of the work simultaneously licensed under the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
Submission of a manuscript implies that the submitted work has not been published before (except as part of a thesis, report, or abstract); that it is not under consideration for publication elsewhere; that its publication has been approved by all co-authors. If and when the manuscript is accepted for publication, the author(s) still hold the copyright and retain publishing rights without restrictions. For the new invention, authors are suggested to manage its patent before publication. The license type is CC-BY-SA 4.0.
Jurnal Teknik Elektro (JTE)is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.